Rekomendasi Destinasi Wisata Pantai di Jawa Timur Yang Harus Kamu Kunjungi

Ini Dia Destinasi Pantai Sebagai Tujuan Wisata di Jawa Timur yang Harus Kunjungi - Indonesia sebagai Negara kepulauan dikarunia dengan banyaknya lautan dan pantai yang indah. Salah satunya di Jawa Timur yang menyimpan keindahan surga dunia yang terdiri dari lautan sampai dengan pegunungan yang memiliki tempat menarik untuk dikunjungi.
rekomendasi tempat wisata pantai di jawa timur

Jawa timur bisa dijadikan sebagai wisata altenatif bagi Anda yang ingin mencoba berlibur untuk mendapatkan suasana baru. Di sini banyak tujuan wisata yang lengkap mulai dari wisata budaya, wisata alam sampa wisata ramah anak.

Salah satu wisata alamnya adalah pantainya yang indah, berikut rekomendasi pantai wisata di Jawa Timur yang bisa Anda kunjungi, diantaranya: 

Pantai Taman
Pantai Taman terletak di Hadiwarno, Ngadirojo, Pacitan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Pantai ini merupakan pantai yang banyak menarik para wisatawan untuk mengunjunginya. Bagi Anda yang ingin menikmati pantai untuk melihat sunrise atau sunset di tempat yang indah, pantai taman bisa menjadi pilihan yang tepat.
tempat wisata pantai taman pacitan jawa timur

Disini juga ada wisata edukasi yaitu penangkaran penyu dimana Anda dan keluarga akan ikut berpartisipasi untuk melestarikan dan koservasi penyu. Atau bagi Anda pecinta penantang adrenalin, bisa mencoba wahana wisata flying fox dengan panjang 415 meter. 

Pantai Karang Bolong Sendang
Pantai ini terletak di Sendang, Pacitan, kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Di pantai Karang Bolong ini Anda akan menyaksikan dengan langsung akan luas dan hebatnya Samudera Hindia dan bisa merasakan sensasi terbaiknya. Pantai ini mempunyai keunikan dalam bentuknya, yaitu karang berlubang dimana penduduk lokal menyebutnya karang bolong.
tempat wisata pantai karang bolong sendang di pacitan jawa timur

Wisata di Jawa Timur berupa pantai Karang Bolong ini tercipta akibat kikisan dari ombak yang menghantam karang secara terus menerus. Selain itu juga Anda akan menemukan air terjun kecil dimana airnya bersumber dari air sungai yang langsung bermuara ke laut namun dapat dilihat hanya pada musim hujan saja.

Pantai Ngandul
Pantai Ngandul terletak di Widoro, Donorojo, Kalak, Pacitan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Pantai ini letaknya cukup tersembunyi namun keindahannya sudah membuat para traveler jatuh hati. Pantai ini tidak bisa dikatakan pantai, namun lebih menyerupai tebing yang menghadap ke laut. 

Keistimewaan tebing ini adalah mempunyai aliran sungai yang langsung bermuara ke laut, yang akhirnya akan menghasilkan fenomena air terjung mini. Untuk dapat menikmati pemandangan ini Anda harus berhati-hati, terlebih lagi saat terjadi ombak pasang.

Pantai Kasap
Jika Anda ingin menikmati keindahan dari pantai Raja Ampat dengan gugusan pulau indah yang ada di Papua, Anda juga bisa menikmati keindahan wisata di Jawa Timur di Pantai Kasap yang tak kalah keren dari Raja Ampat.

Pantai ini tidak jauh berbeda dengan pantai lainnya yang terletak di pesisir selatan Jawa dengan pantai yang mempunyai deburan ombak yang deras dan juga angin yang kencang.
Tempat wisata pantai kasep jawa timur mirip di raja ampat

Meskipun pantai ini hanya memiliki garis pantai yang tidak cukup panjang, namun keindahan dari pantai Kasap tidak ada duanya.

Anda bisa menaiki salah satu bukit di Pantai Kasap, dan dari sana sejauh mata memandang akan meilihat gugusan karang yang cantik dan menarik yang tidak jauh berbeda dari Raja Ampat. Anda bisa menikmati sunset dengan menyaksikan tenggelamnya matahari ditemani deburan ombak dan tiupan angin dari atas bukit.

Pantai Balekambang
Pantai ini merupakan salah satu tempat wisata di Jawa Timur yang dikenal akan keindahan pantai dan pura yang terletak di atas sebuah pulau karang di pinggir pantai.

Pantai ini tidak jauh dari kota Malang sekitar 45 km sehingga pantai ini menjadi tempat favorit yang mudah dikunjungi. Pantai Balekambang mempunyai katekteristik ombak yang besar dan arus yang kuat. Suasana di pantai ini miirip denga pantai lot yang ada di Bali. 

Pantai Pasir Putih Situbondo
Pantai Pasir Putih Situbondo ini terletak di Jalur Pantura di Kabupaten Situbondo, Kecamatan Bungatan, Desa Pasir Putih, Dsn. Kembangsami.

Pantai ini merupakan tempat yang populer, dari kota Surabaya pantai yang berlokasi di kabupaten Situbondo ini memakan perjalanan selama 4 jam lebih. Sesuai dengan namanya, pantai ini  terkenal akan pasir putihnya yang indah dan hamparan hutan yang berada di tepi pantai.

Anda dapat menyusuri pantai ini dengan pasirnya yang putih dan air laut yang jernih ditambah dengan ombak yang tidak terlalu besar akan membuat Anda merasa senang mengunjunginya. Selain itu karena ombak di pantai ini tenang dan nyaris tidak berombak, Anda dapat menemukan petualangan di bawah laut.

Anda bisa melakukan snorkling atau dengan menaiki perahu untuk dapat melihat keindahan bawah laut dari pantai Pasir Putih Situbondo ini. Selain itu juga Anda bisa diving karena air lautnya ckulup jernih dan tenang.

Pantai Kondang Iwak
Wisata di Jawa Timur berupa Pantai Kondang Iwak ini terkenal tenang dan sepi yang dilengkapi dengan ombak yang tinggi yang menjadikannya daya tarik tersendiri.

Dengan tempatnya yang tersembunyi ikut menjaga agar pesona dari pantai ini tetap lestari yang bersih dari sampah. Diberi nama pantai Kondang Iwak karena ditepi pantai terdapat kondang atau disebut muara air tawar yang didalamnya terdapat berbagai macam jenis ikan tawar. 

Pantai ini belum banyak diketahui oleh orang banyak, sehingga belum terdapat fasilitas yang dapat memanjakan para pengunjungnya. Mendekati pantai, beberapa kilometer sebelumnya jalanannya cukup ekstrim, Anda harus lebih berhati-hati melewatinya.

Namun bagi komunitas off road dan trail keadaan ini justru sangat disukai, disini juga terdapat penyewaan mobil oleh pendududuk.

Pantai Sendiki Malang
Pantai Sendiki ini memiliki pasir putih yang indah dan menawan dan berbatu di beberapa bagian yang terlihat masih asri dan sepi. 

Pantai Sendiki mempunyai ombak yang cukup besar sehingga disini Anda tidak bisa berenang, namun masih bisa menikmati pantainya dengan bermain di pinggir pantai. Selain itu daya tarik dari pantai ini adalah hutan yang mengelilingi pantai sehingga membuat kondisi sekitar pantai tidak terlalu panas.

Itu dia beberapa destinasi pantai wisata di Jawa Timur yang harus Anda coba untuk mengunjunginya bersama dengan keluarga atau orang terdekat.
LihatTutupKomentar